Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget


Berkarya di Usia Tua

 

Raja Gontar IV DR. Drs. H. Syafri Fadillah Marpaung,  Bersama Perdana Menteri Malaysia TUN Dr. Mahatir Muhammad.
Perdana Menteri Malaysia Dr. Mahatir Muhammad Bersama Raja Gontar IV DR Drs. H. Syafri Fadillah Marpaung, SE, MPd ketika di Mesjid Putera Jaya Malaysia Pada 31 Oktober 2019

www.nkrinews.com  Saat mendengar Joe Biden dilantik menjadi presiden AS pada usia 78 tahun. Teringat sesuatu bahwa usia Tua dapat mengukir prestasi yang sangat Luar biasa. Begitu juga dengan Trump menjadi presiden di umur 70an, sama halnya juga dengan Ronald Reagan. Pak Syafri Fadillah Marpaung ketika ditanya oleh nkrinews via Telp menyatakan Bahwa Mahatir malah sudah umur 93 tahun jadi PM untuk kedua kalinya. 

Quantum physicist Freeman Dyson menemukan  groundbreaking solution untuk problem tertua dalam  game theory, The Prisoner’s Dilemma, pada usia 88. Nelson Mandela jadi presiden Afrika Selatan pada usia 76. 

Menurut penelitian yang ditulis dalam buku Productive Aging: Enhancing vitality in later life , yang direview dalam New England Journal of Medicine, dijelaskan kira-kira begini. Umur paling produktif adalah 60-70. Umur produktif berikutnya adalah 70-80. Sedangkan yang produktif ketiga adalah usia 50-60. Rata-rata usia peraih hadiah nobel adalah 62, CEO hebat di perusahaan Fortune 500 rata2 berusia 63.

Ketika usia kita sudah di atas 60an, dan ketika kita masih Segar Bugar, sehat wal afiat ,jangan buru-buru mengharapkan Pensiun, Mari terus berkarya dan tetap senantiasa beribadah kepada Allah SWT,  Lihat Mahatir, Biden,  Trump, Dyson atau Mandela. Pada  Saat usia senja mereka masih mampu berbuat banyak untuk masyarakat.

Mari kita isi hari-hari senja kita dengan kegiatan kemasyarakatan yang bermanfaat bagi banyak orang.  Hidup dan usia ini adalah karunia yang luar biasa. Selama masih hidup, pikirkan bagaimana mengisi kehidupan ini dengan sebaik mungkin. ( Rizal FM )

Posting Komentar

0 Komentar